Kita awali dulu tulisan ini dengan membahas “Apa itu paypal? ”, paypal adalah sebuah perusahaan on-line atau suatu bisnis di internet yang memfasilitasi transfer pembayaran dan penerimaan uang via internet, saat ini paypal termasuk salah satu anak perusahaan dari situs lelang terbesar di internet yaitu eBay.
semenjak paypal kembali membuka akses bagi member dari Indonesia (setelah sebelumnya pernah mengalami suspend) maka banyak kemudahan yang dapat dinikmati oleh pengguna internet di Indonesia, khususnya dalam melakukan transaksi di internet. entah itu membeli suatu barang, semisal pembelian barang di ebay atapun menerima pembayaran dari menjual barang ke orang lain yang berada di luar negeri, salah satunya lewat berjualan di eBay. kabar baiknya lagi, banyak diantara program make money di internet (PTR, Referral, Ads Publisher, dsb) menggunakan Paypal sebagai media pembayaran untuk membayar hasil kerja anggotanya.
Paypal dipilih karena selain aman juga lebih
mudah dalam proses transaksinya. Untuk dapat menggunakan service dari paypal anda dapat mendaftarkan diri anda secara gratis melalui situs paypal, ada tiga tipe account yang ada di paypal yaitu account personal, premier, business. Perbedaan dari tiap jenis akun ini ada pada service dan feature yang ditawarkan.
Pemilihan jenis account ini disesuaikan dengan kebutuhan anda. Misalkan anda ingin menggunakan paypal hanya untuk transaksi (pembayaran) barang yang anda beli di eBay maka anda cukup menggunakan akun tipe personal saja. lain halnya jika anda ingin menggunakan akun paypal untuk melakukan pembayaran sekaligus menerima komisi dari program semisal paid review maka lebih disarankan untuk membuka akun tipe premier. jika anda memiliki sebuah usaha di internet yang terbilang berskala besar dan menginginkan fitur yang lebih lengkap dan variatif maka lebih disarankan untuk membuka akun tipe Business. Dari tiap-tiap tipe akun di atas ada beberapa perbedaan, selain perbedaan fitur yang ditawarkan, jumlah besarnya biaya yang di-charge setiap anda melakukan transaksi juga berbeda tergantung jenis akun yang anda miliki. untuk lebih detail mengenai besarnya charge/biaya yang dikenakan anda dapat membacanya langsung dari situs resmi paypal .
Perlu diketahui juga bahwa jika kita memiliki sejumlah dana dalam akun paypal yang ingin ditarik/withdrawal ke rekening local bank ataupun ke kartu kredit maka akun anda harus berstatus VERIVIED terlebih dahulu. Untuk melakukan verifikasi akun paypal agar berstatus verified maka anda perlu memiliki kartu kredit (Visa/Mastercard), hal ini tentu saja menjadi kendala bagi banyak orang yang belum memiliki kartu kredit. Beberapa saat yang lalu verifikasi paypal pernah dapat dilakukan melalui kartu debit bank Niaga, tapi saat tulisan ini dibuat hal tersebut sudah tidak dapat dilakukan lagi, eh tunggu dulu … jangan khawatir bagi anda yang nggak punya credit card, jika anda masih ngebet agar akun paypal anda berstatus verified kini ada alternatif lain untuk membuat akun paypal anda menjadi menjadi berstatus verified melalui alternative yang satu ini.
Alternatif tersebut adalah menggunakan VCC (Virtual Credit Card) untuk media verifikasinya. VCC adalah nomor kartu kredit lengkap yang diterbitkan oleh bank di USA dan memiliki masa aktif sampai dengan tiga bulan terhitung sejak VCC itu diterbitkan. VCC tidak berbentuk kartu fisik seperti kartu kredit pada umumnya, namun fungsi yang dimiliki VCC tersebut sama seperti kartu kredit biasa. Ada dua tipe VCC yaitu VISA dan MasterCard. Nah VCC inilah yang nantinya digunakan sebagai sarana untuk melakukan verifikasi akun paypal anda agar statusnya menjadi verified. Sekarang anda tidak perlu pusing untuk melakukan verifikasi paypal karena di negeri kita sendiri sudah banyak merchant VCC yang dapat membantu memverifikasi akun paypal anda. Biaya yang perlu dikeluarkan juga cukup terjangkau. selain itu, verifikasi lewat VCC akan lebih cepat dilakukan. Untuk mengetahui informasi lebih lengkap mengenai VCC dan langkah-langkah melakukan verifikasi melalui VCC anda bisa lihat salah satunya di vcc-indonesia. sekarang saatnya mulai cari duit dan belanja-belanja di internet lewat paypal :D. Lumayan kan, selain cari informasi dan menimba ilmu dari internet, kita juga bisa iseng-iseng cari tambahan uang jajan lewat internet.
Semoga infonya bermanfaat.
Last Modified : October 17th, 2008 Filed under : Bisnis Online
Cara mudah verifikasi paypal
Diposting oleh SigmaBisnis.com | 08.42 | registrasi akun | 3 komentar »
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
oh gitu ya? jadi tambah pengetahuan nih bro... trims
bagus sekali ,menambah pengetahuan sukses terus ya !!
salam
betabisnis
salam
Sewa Proyektor Pekanbaru